3 Ikon Bogor

Wednesday, May 16, 2012

Sewaktu masih SMA, saya mendengar seseorang mengatakan kepada saya bahwa ikon Bogor itu ada 3, yaitu: Istana Bogor, Kebun Raya Bogor, dan Institut Pertanian Bogor. Ada benarnya perkataan itu, sebab ketika disebut kata “Bogor”yang terbersit di kepala orang kebanyakan adalah nama-nama tersebut.

Istana Bogor
Tentu menjadi hal yang istimewa bagi suatu daerah, sebab di Indonesia hanya ada Istana Merdeka, Istana Negara, Istana Tampak Siring (Bali), Gedung Agung Yogyakarta, Istana Cipanas dan Istana Bogor. Ini menjadi trademark tersendiri bagi Bogor. Pada akhirnya ini adalah tempat paling akhir yang bisa saya kunjungi dalam rangka memenuhi penjelajahan 3 Ikon Bogor tersebut, sebab Istana tak terbuka sepanjang waktu. Beruntung pada akhirnya bisa ikut Istana Open (biasanya diselenggarakan menyambut HUT Kota Bogor, sering-sering saja cari info, klik di internet juga biasanya ada kok... ^^) di tingkat akhir masa kuliah saya di kota ini. Sebelumnya, saya hanya berfoto dibalik danau Sri gunting dari dalam Kebun Raya Bogor.

Kebun Raya Bogor

Teman SMA and Me
Sejarah mencatat bahwa Kebun Raya Bogor didirikan semasa penjajahan Inggris oleh Thomas Stanford Raffles, tentu itu sudah sejak lama. Kebun Raya Bogor sangat luas, dan penuh dengan koleksi tanaman-tanaman langka dari berbagai penjuru dunia. Tempat ini menjadi sarana objek wisata sekaligus merupakan konservasi bagi tanaman-tanaman langka tersebut. Ini adalah lokasi pertama dari 3 ikon yang saya kunjungi pada saat saya masih duduk di bangku kelas XI SMA dan saya telah mengunjungi tempat ini lebih dari 3 kali.


Institut Pertanian Bogor
Sebuah institusi pertama di Asia Tenggara yang khusus mempelajari ilmu-ilmu tentang pertanian. Didirikan oleh Belanda, kemudian menjadi Fakultas Pertanian Universitas Indonesia, hingga akhirnya memisahkan diri menjadi Institut Pertanian Bogor. Bukan sekedar mengunjungi, tapi alhamdulillah saya berhasil merebut kesempatan emas menjadi salah satu mahasiswa IPB (buat kamu yang berminat, yakinlah pasti kamu bisa ^^). Tapi buat mengunjungi tempat ini kamu g harus jadi mahasiswa IPB, sebab kampus IPB sangat terbuka. Cobalah menginjakkan kaki di kampus ini, saya jamin ada sensai tersendiri yang tak ada di kampus-kampus lainnya di Indonesia. Bisa mengikuti Agroedutourism  yang ditawarkan oleh pihak IPB dalam rangka memperkenalkan kampus IPB dan pertanian secara umum kepada masyarakat. Masuk kompleks kampus IPB, seperti berwisata di hutan konservasi. Ini adalah ikon Bogor kedua yang saya capai...

Sebagai ikon, tentunya tempat2 tersebut sangat menarik... Maka jangan ngaku menjelajahi Bogor kalau belum menginjakkan kaki di Istana Bogor, Kebun Raya Bogor, dan Institut Pertanian Bogor. Hehehe...

You Might Also Like

2 comments

  1. neng, terbalik itu gambar yang sub- istana dan institut pertanian bogor =)

    ReplyDelete